Resep Mie Sayuran

Berhubung blog ini saya memutuskan untuk menjadikan blog gado-gado dengan platform blogspot. Saya akan mempublish artikel yang sedianya memberi manfaat untuk orang lain. Ini merupakan update pertama blog gado-gado.



Berikut Resep Mie Sayuran

  • 200 gram mie telur
  • 100 gram terung ungu, iris melintang ½ cm, goreng sebentar
  • 150 gram sawi putih, iris melintang 1 cm
  • 300 gram udang kupas, belah punggung
  • 2 btr telur, kocok lepas
  • 3 siung bawang putih cincang
  • ½ sdt jahe, cincang
  • 6 buah cabe kering, potong-potong 2 cm, rendam hingga mekar
  • 300 ml kaldu
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan 2 sdm air
  • Minyak goreng 

Bumbu Saus (campur jadi satu) :
  • ½ sdm kecap ikan
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdt cuka
  • 1 sdt minyak wijen

Cara membuat :
  • Siram mie telur dengan air mendidih, diamkan hingga lembek, tiriskan
  • Taruh mie dalam wadah, tuangi telur kocok, aduk rata, bagi menjadi dua bagian
  • Panaskan minyak, goreng setiap bagian mie, balikkan agar kedua sisi mengering. Angkat.Sisihkan
  • Tumis bawang putih dan jahe hingga harum, tambahkan cabe kering, aduk sebentar
  • Masukan sawi dan udang, aduk.  Tuangi bumbu saus dan kaldu, masak hingga mendidih
  • Masukan larutan maizena, aduk hingga mengental. Tambahkan terung goreng, aduk. Angkat
  • Taruh mie dalam pada piring saji, tuangi campuran sayuran udang diatasnya
  • Sajikan selagi panas.  di kutip dari berbagai sumber

0 Response to "Resep Mie Sayuran"

Post a Comment

Komentar jangan menautkan link aktif (akan di apus).
Jangan rasis, SARA dan mencaci.
Berkomentar dengan bijak dan sopan.