6 Tips Mudah Bermain Google Adsense Untuk Memberikan Hasil Besar

Google Adsense di kenal dengan singkatan GA merupakan cara mendapatkan uang yang paling popular di seluruh dunia. Banyak usaha-usaha para blogger untuk mendapatkan peluang yang lebih baik dari  google adsense ini. Namun banyak juga publisher yang patah arang dan semangatnya runtuh karena susah memaksimalkan  pendapatan adsense mereka.

Sebenarnya menjadi publisher adsense itu tidak terlalu sulit yang penting anda harus jadi diri anda sendiri. Karena kalau anda terlalu memaksakan sesuatu yang tidak bisa anda jalankan tentu sangat sulit kedepannya dan pasti anda berhenti di tengah jalan.

Namun, bila anda benar-benar ingin mencari sesuatu yang besar dari google adsense, anda harus memperhatikan poin-poin yang saya paparkan.

Berikut ini beberapa tips mudah bermain google adsense memberikan hasil yang besar:

#1 - Memilih Keyword Yang Tepat
Bermain google adsense tidak jauh dari kata-kata keyword. Anda harus memaksimalkan keyword terbaik agar nantinya memberikan hasil yang besar untuk pemasukan anda. Memilih keyword harus cermat anda lakukan. Seperti melalu google planner ataupun software seperti Longtailpro miliknya spencer haws. Anda lebih bagus mencari keyword yang kompetitornya rendah , tentunya google adsense menjadi mudah bagi anda. Blog dengan niche dan keyword yang tepat tentu akan sukses walaupun blog anda berbahasa Indonesia.

#2 - Kata Kunci Artikel Yang Tepat
Sekarang anda ingin membuat satu artikel yang bagus,unik , fresh dan mengenai blog yang anda bangun. Saat penulisan artikel anda harus menempatkan keyword dengan tingkat kepadatan dan akurasi yang tepat.  Kepadatan isi artikel merupakan modal utama dalam membangun suatu kredibilitas blog anda agar di sukai pengunjung. Bila artikel anda unik dan fresh google pun menyukainya dan memberikan tempat yang layak untuk blog anda.

#3 - Update Konten Fresh Setiap Hari
Poin ini juga sangat penting di perhatikan. Konten fresh, original setiap hari akan di tunggu oleh pembaca setia anda. Sebagian dari anda mungkin akan menyerah karena keterbatasan waktu untuk menghasilkan artikel yang fresh setiap hari. Dengan rutin mempublish artikel fresh setiap hari, penghasilan adsensepun menjadi lancar.

#4 - Memilih Format Iklan Yang Tepat
Bila anda sudah menjadi publisher, anda pasti bertanya iklan ukuran mana yang memberikan nilai penghasilan lebih tinggi. Saat saya berkunjung ke google insider saya mendapatkan  ukuran iklan adsense yang memberikan nilai paling besar yaitu 300x350 medium, 300x600, 160x600. Dari ketiga iklan ini menurut saya sendiri ukuran 300x350 medium memberikan nilai klik paling tinggi, tentunya ini akan memberikan hasil yang besar bagi anda.

#5 - Memperhatikan Warna Blog Yang Di Pasang Adsense
Bagi saya sendiri ini tidak mutlak yang memberikan pemasukan besar adsense. Namun, beberapa publisher adsense sepakat bahwa layar blog yang putih memberikan nilai klik yang besar. Anda tentu sering menjumpai blog-blog atau portal-portal online yang layar belakang (backgroundnya) berwarna putih.  Kebanyakan iklan adsense tampil dengan latar putih, dan juga iklan teks adsense juga selalu tampil dengan warna putih. Saya tekankan sekali lagi ini tidak mutlak kalau blog anda ramai pengunjungnya.

#6 - Posisi Penempatan Iklan Terbaik
Untuk posisi penempatan iklan terbaik anda harus mencobanya di blog anda. Anda harus mengetahui yang tepat agar terlihat bagi pengunjung dan mudah mengklik iklannya. Posisi sidebar sebelah kanan merupakan posisi paling ideal, posisi iklan di atas dan bawah artikel juga sangat ideal agar setiap artikel bisa memberikan hasil maksimal terhadap kinerja iklan adsense.


Bagaimana menurut anda, apa yang terbaik yang bisa kita lakukan untuk memberikan hasil adsense yang besar. Kalau anda memiliki pemikiran logika dan sederhana, anda pasti mudah mendapatkan pemasukan dari google adsense terutama bagi anda yang selalu berusaha dan disiplin. Smart Blogging.

4 Responses to "6 Tips Mudah Bermain Google Adsense Untuk Memberikan Hasil Besar"

  1. tisp yang bagus,, tapi saya masih kurang ngerti tentang reset keyword dan tentunya kendala yang kedua artikel fress tiap hari sepertinya sulit,,, untuk post teratur tiap hari....
    mgkin karena itu pendapatan adsense saya gak memuaskan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk reset keyword mas fadhil bisa melakukan dengan google adword planner. Artikel fresh dan teratur setiap hari tentunya itu berdasarkan kemauan sendiri. Coba anda tulis artikel menurut minat anda sendiri mas. Terimakasih atas kunjungannya mas.

      Delete
  2. Kadang gak mudah loh menulis tulisan baru setiap hari. hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau sudah terbiasa pasti mudah mas ridha.

      Delete

Komentar jangan menautkan link aktif (akan di apus).
Jangan rasis, SARA dan mencaci.
Berkomentar dengan bijak dan sopan.