Ketombe merupakan
penyakit terkelupasnya kulit di kepala yang mengakibatkan gatal-gatal.
Seperti kita ketahui kulit manusia bisa berganti diri, dimana lapisan epidermis
yang mati dalam jumlah yang normal berganti dengan lapisan yang baru. Bila hal
ini terlalu banyak dan abnormal bisa membuat rambut di kepala terasa
gatal-gatal akibat ketombe.
Masalah ketombe memang
sangat membuat tidak nyaman, umumnya ketombean yang ringan menyerang usia
dewasa muda. Ketombe juga memberi efek rambut tidak bagus dan gampang
kering,rontok, dan lain-lain. Bila anda mengalami ketombe yang berulang-ulang
dengan penanganan yang memakai shampoo biasa dan bergonta-ganti produk shampoo.
Baiknya segera anda hentikan, itu akan memperberat ketombe anda.
Sebenarnya banyak hal
yang bisa di lakukan bila anda mengalami masalah ketombe, dimana anda bisa
melakukan perawatan rambut yang optimal dan rutin baik perawatan secara alamiah
maupun modern. Tidak ada batasan khusus mengenai masalah ketombe, namun bila
ketombe yang anda alami bukan lagi kategori ringan, anda di haruskan
berkonsultasi dengan ahli supaya mendapat perwatan yang maksimal karena masalah
ketombe.
Berikut ini saya berikan
tip-tip menghilangkan ketombe:
1.Menghilangkan
dengan jeruk nipis. 100 ml jeruk nipis , 100 ml perasan nenas dan 100 ml dan
100 ml santan, campur. Dan bilas rambut anda dengan shampoo biasa. Lakukan
selama 2 kali sehari dalam 2 minggu.
2.Dengan
jus apel, apel sebanyak 3 buah di blender dengan air hangat dan keramas rambut
anda tunggu kurang lebih 15 menit dan bersihkan rambut anda hingga kering.
Lakukan 2 minggu supaya mendapat perawatan optimal.
3.Lidah
buaya dengan menumbuknya sampai halus kemudian oleskan pada rambut anda, dan
biarkan hingga kurang lebih 15 menit. Lakukan 2 kali sehari selama 2 minngu
untuk hasil optimal.
Tiga Cara di atas tidak
terlalu memerlukan biaya yang mahal, cukup dengan menghabiskan beberapa peser
uang dan tidak perlu ribet. Bahannya pun banyak dijumpai di pasaran. Bila anda
ingin menggunakan shampoo, carilah shampoo dengan merk Selsun (orange,blue,)di
apotik terdekat ikuti petunjuk penggunaannya, biasa pemakaian seminggu 3 kali
selang seling 2 shampo selsun (note: bukan promo).
Tip-tip mencegah
timbulnya kembali ketombe:
1.Usahakan jangan
mengonta-ganti produk shampoo. Pakailah yang sesuai kebutuhan rambut anda.
2.Bila rambut terasa
sangat gatal, hindarilah jangan sampai anda menggaruknya, hal ini bisa
menyebabkan iritasi di kulit kepala.
3.Selalu melindungi
kepala dari cuaca yang sangat panas.
4.Bila anda seorang
pria yang suka memakai minyak rambut, cari produk yang tidak terlalu membuat
lengket ,hal ini supaya rambut tidak berdebu akibat minyak rambut yang terlalu
lengket. Dan anda seorang yang aktif.
5.Cucilah rambut anda 2
kali sehari dengan air yang bersih.
6.Perawatan rambut
tidak terlalu susah, sama juga dengan personal hygine seseorang.
Tulisan di atas bisa jadi referensi anda saat
merawat rambut dari ketombe serta mencegahnya timbul kembali, di internet,
majalah, dan referensi lain banyak yang membahas tentang perawatan rambut
karena ketombe, bila anda kurang puas silahkan anda membaca artikel yang
relevan. Terimakasih telah membaca tip-tip dari saya.
0 Response to "Tip Menghilangkan Ketombe"
Post a Comment
Komentar jangan menautkan link aktif (akan di apus).
Jangan rasis, SARA dan mencaci.
Berkomentar dengan bijak dan sopan.