Sebagai penutup akhir tahun 2014 dan menuju tahun 2015, keinginan saya mengubah domain blogspot menjadi top level domain (TLD) akhirnya tercapai. Walau awalnya saya tetap mempertahankan blogspot sebagai domain, sebagai alasan nanti saya tidak ribet memperpanjang sewa domain. Namun setelah menimbang banyak hal saya memutuskan membeli domain ini yaitu www.helozi.com untuk menambah semangat saya saat aktivitas ngeblog tentunya semangat baru menyambut tahun 2015 harus berbeda dengan tahun 2014.
Sudah selama 2 hari ini saya mencari nama domain yang cocok untuk blog saya, banyak list nama domain yang sudah saya pikirkan dan juga berkonsultasi dengan seorang sahabat blogger tentang domain yang akan saya jadikan brand blog sederhana ini. Kesimpulan dari sahabat blogger tersebut, bila nama domain yang ingin di gunakan untuk personal blog harus menjadi cirri khas anda sendiri dan juga harus memperhatikan sesuatu yang unik agar mudah di ingat pengunjung blog.
Terpilihnya nama www.helozi.com untuk brand blog personal ini, harus melalui pencarian nama yang leumayan melelahkan di penyedia domain karena beberapa nama domain yang saya ajukan sudah di registar oleh pihak lain, untuk membeli dari pihak tersebut tentunya tidak sanggup bagi blogger seukuran saya.
Untuk arti dan makna dari www.helozi.com sendiri , anda bisa melihat kata “helo “dan juga “zi”.
#1 – Helo merupakan kata sapaan yang di gunakan orang di seluruh dunia dan juga Indonesia, dengan adanya awalan helo, melalui blog sederhana ini saya ingin menyapa banyak orang di luar sana yang belum pernah saya jumpai secara langsung tentunya melalui artikel yang saya tulis dan saya publish di blog .
#2 - Zi merupakan awalan nama panggilan saya yaitu zi, dengan harapan pemberian kata zi bisa membuat pengunjung lebih dekat dengan blog ini, dan juga kata zi ikut memberikan ekstensi bahwa blog ini adalah personal blog yang saya miliki.
Alasan saya menghost blog ini dengan google hosting, karena saya tidak terlalu memikirkan masalah biaya sewa hosting . Ini juga banyak di lakukan oleh blogger Indonesia yang menggunakan host gratisan dari pihak google. Sejauh ini menggunakan hosting gratis dari google tidak menjadi masalah bila blog di kelola dengan baik dan mengikuti peraturan dan kebijakan google.
Akhirnya dengan adanya domain dan nama baru ini tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada semua pengunjung blog yang membaca di blog sebelumnya dengan nama zi-bur.blogspot. Selamat datang www.helozi.com. Terimakasih.
image credit lexindicium.com
image credit lexindicium.com
Berapa harga belinya? en beli di registrar mana?
ReplyDeleteHanya sekitar 95 ribu mas ridha.
ReplyDeletesebuah langkah yang brilian di akhir tahun dan menyambut tahun baru 2015 blognya memiliki top domain kelas jadi naik deng
ReplyDeleteSelamat ya buat mas Mu-Zibur, sekarang blog nya sudah ganti ke TLD. Semoga dengan nama ini, bisa meningkatkan traffic blog mas. :d
ReplyDelete@ mas dory. terimakasih mas, semoga trafik blog ini makin bagus.
ReplyDelete@ mas geotrov. semangat juga kang. terima kasih sudah berkunjung.
wah sudah ganti domain ya blognya
ReplyDeleteselamat ya bro..moga makin maju dan mantabz aja :)
Oke mas, terimakasih mas yudha.
Deletenice domain name ..
ReplyDeletewalaupun filosofinya sebatas alasan pribadi.. tapi semoga mampu trafficnya menanjak di 2015.
Good luck.
Oke pak. Terimakasih.
Delete