5 Makanan Favorit di Indonesia

Indonesia negara yang sangat kaya dengan kuliner-kuliner makanannya, berbagai makanan khas tersebar di seluruh daerah Indonesia. 5 jenis makanan mungkin masih mendominasi untuk seluruh wilayah indonesia, berikut kami sajikan 5 makanan khas dan favorit di indonesia.

1.Rendang
Rendang (bahasa Minang: Randang) adalah salah satu masakan tradisional Minangkabau yang menggunakan daging dan santan kelapa sebagai bahan utama dengan kandungan bumbu rempah-rempah yang kaya.Top of FormBottom of Form
Di balik rasanya yang begitu lezat, seperti umumnya makanan tradisional Indonesia, rendang ternyata mimiliki nilai-nilai filosofi yang cukup menarik. Dalam kebudayaan masyarakat Minangkabau, rendang memiliki posisi yang sangat terhormat. Tidak mengherankan kalau makanan ini menjadi hidangan utama bagi orang Minang ketika menjamu tamu istimewa. Rendang merupakan makanan khas dari Indonesia yang sudah diakui UNESCO badan PBB.

2.Soto
Soto merupakan hidangan yang terkenal di Indonesia. Soto sendiri sudah kita kenal dengan makanan tradisional dari berbagai daerah, karena hampir di setiap daerah memiliki makanan yang disebut “soto”. soto itu sendiri memiliki berbagai macam keunikan rasa, untuk mengetahui ciri khas dari soto itu sendiri dari setiap daerah menggunakan nama kota atau daerahnya pada makanan ini.
Soto merupakan hidangan berkuah yang memiliki rasa yang khas, kuahnya yang segar dan hangat bisa membangkitkan nafsu makan. Soto adalah masakan traditional yang diterima diseluruh nusantara. Banyak daerah memiliki resep soto sesuai dengan daerah masing masing, sebut saja soto makasar, soto padang, soto betawi dan lainnya. Saat ini peluang usaha soto kaki lima sangat berkembang dengan pesat terutama di perkotaan.

3.Sate
Sate adalah makanan yang terbuat dari potongan daging kambing berukuran sebesar ibu jari yang ditusuk dengan iratan bambu sebesar lidi dan dibakar di atas bara api dari arang. Sate dihidangkan dengan bumbu sate yang terbuat dari kacang tanah ditumbuk halus dan dicampur dengan kecap serta bumbu-bumbu lainnya.
Sate diketahui berasal dari jawa. Istilah sate atau satay berasal dari bahasa Tamil, bersamaan dengan kedatangan bangsa Arab, Tamil dan Gujarat dimana mereka sangat menyukai daging kambing.  Sate kemudian diciptakan pertama kali oleh pedagang jalanan di pulau jawa pada awal abad 19.
Sate semakin populer pada akhir abad 19 dan mulai menyebar ke luar jawa melalui selat malaka menuju Malaysia dan Thailand yang dibawa oleh pedagang jawa, dan semakin meluas bersamaan dengan dipindahnya ribuan bangsa melayu ke Suriname di afrika selatan oleh Hindia Belanda. Di Suriname sate dinamakan sosatie.

4.Nasi Goreng

Nasi goreng, adalah salah satu makanan yang akan selalu bisa di dapat dalam setiap kesempatan dengan beberapa macam varian yang bisa dipilih sesuai dengan selera yang pas. Bila ditelisik dari sejarahnya, awal lahirnya menu yang satu ini adalah berawal sejak 4000 SM yang lalu, dimana nasi goreng menjadi menu wajib bagi bangsa Tiongkok yang harus selalu di sajikan dalam setiap meja perjamuan. Menu nasi goreng lahir karena pengaruh filosofi bangsa tiongkok, dimana mereka enggan untuk memakan makanan yang sudah dingin, tapi enggan untuk menyia-nyiakan masakan begitu saja untuk langsung di buang. Maka timbullah satu resep untuk memanfaatkan nasi yang sudah dingin menjadi jenis makanan baru. 
Dari awal sejarah tersebut, nasi goreng telah “merantau” ke seluruh Asia Tenggara dan telah termodifikasi sesuai dengan daerah dimana sang perantau berpijak dan menetap

5.Mie

Mi atau mie adalah adonan tipis dan panjang yang telah digulung, dikeringkan, dan dimasak dalam air mendidih. Istilah ini juga merujuk kepada mi kering yang harus dimasak kembali dengan dicelupkan dalam air. Orang Italia, Tionghoa, dan Arab telah mengklaim bangsa mereka sebagai pencipta mi, meskipun tulisan tertua mengenai mi berasal dari Dinasti Han Timur, antara tahun 25 dan 220 Masehi. Pada Oktober 2005, mi tertua yang diperkirakan berusia 4.000 tahun ditemukan di Qinghai, Tiongkok.
Mie memiliki berbagai jenis tergantung dari bentuk, bahan dan jenis pengolahannya. Secara umum, mie digolongkan menjadi dua, yaitu mie kering dan mie basah. Sedangkan berdasarkan bahan dasarnya, mie terbagi menjadi tepung terigu (gandum), tepung beras, tepung kanji, sampai tepung kacang hijau. 


0 Response to "5 Makanan Favorit di Indonesia"

Post a Comment

Komentar jangan menautkan link aktif (akan di apus).
Jangan rasis, SARA dan mencaci.
Berkomentar dengan bijak dan sopan.